Kenapa WiFi Menolak Akses di HP dan PC? Berikut Alasan dan 7 Tips Mengatasinya!
Sudah input kata sandi dengan tepat, tetapi kenapa WiFi menolak akses di HP dan PC, ya? Kondisi seperti ini tentu menjengkelkan. Terlebih saat sedang mengerjakan tugas online. Mau sambungkan paket data khawatir paket kuota habis.
Menangani HP dan PC yang menolak akses WiFi tidak sulit. Namun, pastikan Anda telah mengetahui alasannya untuk mengetahui penanganan tepatnya. Untuk itu, simak dan ikuti langkah-langkah berikut, ya!
Alasan Kenapa WiFi Menolak Akses di HP dan PC
Kondisi WiFi yang menolak saat ditautkan ke HP dan PC tentu bukan tanpa alasan. Info ini penting sebagai tindak lanjut penanganannya. Nah, beberapa alasan kenapa WiFi menolak akses ke perangkat, seperti PC dan HP adalah sebagai berikut:
1. Salah Input Kata Sandi
Salah satu alasan umum kenapa WiFi menolak akses saat disambungkan ke HP dan PC adalah typo dalam memasukkan kata sandi. Kesalahan ini bisa terjadi akibat salah ketik atau ketidaksesuaian dengan kebijakan keamanan WiFi. Oleh karena itu, pastikan Anda memeriksa kembali kata sandi yang dimasukkan dan memerbaruinya jika perlu agar sesuai dengan persyaratan keamanan.
2. Adanya Malware pada Perangkat
Perangkat seperti HP dan PC yang terinfeksi malware menyebabkan WiFi menolak akses, lho! Malware dapat mengganggu komunikasi antara perangkat dan router, sehingga perangkat tidak bisa terhubung dengan jaringan. Untuk mencegah hal ini, lakukan pemindaian virus berkala dan segera perbaiki perangkat jika terdeteksi malware. Anda bisa memanfaatkan software seperti Smadav untuk ini.
3. Alamat MAC Terdaftar di Daftar Hitam
Alasan kenapa WiFi menolak akses di HP dan PC terakhir selanjutnya adalah alamat MAC perangkat Anda mungkin terdaftar di daftar hitam. Alamat MAC adalah identitas unik yang dimiliki setiap perangkat untuk mengakses internet. Jika alamat MAC Anda masuk dalam daftar hitam, perangkat tidak akan bisa terhubung dengan jaringan WiFi.
4. Router dalam Mode Pesawat
Pastikan router tidak dalam mode pesawat agar WiFi bisa terakses. Sebab, jaringan WiFi akan otomatis dinonaktifkan sehingga perangkat tidak dapat tersambung. Anda bisa mengatasi ini dengan memeriksa pengaturan router dan memastikan mode pesawat dalam keadaan mati.
5. Kendala IP Address
Alamat IP yang bermasalah dapat menjadi alasan lain mengapa WiFi menolak akses di perangkat HP dan PC. Jika dua perangkat di jaringan yang sama memiliki alamat IP sama, ini dapat menyebabkan gangguan pada koneksi. Router mungkin menolak akses perangkat yang terdeteksi mengalami konflik IP untuk mencegah masalah jaringan lebih lanjut.
6. Gangguan pada Router
Router yang bermasalah juga menjadi penyebab WiFi menolak akses. Gangguan ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor, seperti masalah teknis, interferensi sinyal, router kelebihan beban, atau kendala lain yang mengurangi kinerja WiFi. Jika router menjadi penyebabnya, segera hubungi teknisi dan lakukan pemeliharaan secara rutin.
7. Jumlah Pengakses WiFi Perangkat Melebihi Batas
WiFi memiliki batas maksimal jumlah perangkat yang dapat terhubung. Jika jumlah perangkat yang mencoba mengakses jaringan melebihi batas ini, router akan menolak akses untuk jaga kinerjanya. Selain itu, pemilik WiFi mungkin membatasi jumlah perangkat yang dapat terhubung, sehingga akses akan ditolak jika jumlah tersebut sudah mencapai batas maksimal.
Tips Mengatasi WiFi yang Menolak Akses di HP dan PC
Sesudah mengetahui kendala WiFi yang tidak mau tersambung HP dan PC, kini waktunya Anda mengetahui tips mengatasinya. Tips ini cenderung kondisional sehingga dapat Anda sesuaikan. Langkah konkretnya adalah sebagai berikut:
1. Memastikan Kata Sandi Tepat
Langkah pertama yang perlu dilakukan dalam kendala WiFi ini adalah memastikan kata sandi yang diinput tepat. Periksa dengan teliti kombinasi huruf, angka, dan simbol dalam kata sandi. Jika perlu, gunakan fitur untuk menampilkan kata sandi agar dapat mengetiknya dengan benar.
2. Restart Router
Cara simpel lainnya untuk memperbaiki WiFi yang menolak akses dengan me-restart router. Meskipun metode ini sering dianggap sepele, tetapi masih efektif dalam banyak kasus. Untuk me-restart router, matikan perangkat dengan menekan tombol power, tunggu beberapa detik, kemudian hidupkan kembali. Setelah lampu indikator menyala, coba sambungkan perangkat Anda kembali ke WiFi.
3. Tambahkan Jumlah Perangkat yang Bisa TerhubungÂ
Baik HP maupun PC yang tidak bisa terhubung pada WiFi kemungkinan disebabkan oleh jumlah perangkat yang terhubung ke WiFi sudah mencapai batas. Anda dapat menambah jumlah perangkat yang terhubung atau mengurangi jumlah perangkat yang saat ini terhubung dengan memblokir perangkat lain.
4. Lupakan Jaringan
Jika Anda mengalami masalah ini di HP atau PC, salah satu solusinya adalah dengan melupakan jaringan WiFi yang bermasalah. Dengan memilih opsi “lupakan jaringan” pada pengaturan WiFi, perangkat Anda akan menghapus semua data terkait jaringan tersebut. Setelah itu, coba hubungkan kembali perangkat ke jaringan yang telah dihapus tadi dan masukkan kata sandi dengan benar.
5. Restart Perangkat
Untuk mengatasi WiFi yang menolak akses di ponsel, cobalah untuk me-restart perangkat. Terkadang, masalah ini bukan berasal dari router, melainkan dari sistem ponsel dan PC Anda. Setelah perangkat di-restart, coba sambungkan kembali ke jaringan WiFi.
4. Periksa Daftar Hitam
Seperti yang sudah disebut pada ulasan sebelumnya, salag satu alasan WiFi menolak akses adalah karena alamat MAC perangkat Anda mungkin terblokir atau masuk dalam daftar hitam. Mintalah bantuan administrator atau pemilik WiFi untuk memeriksa apakah alamat MAC perangkat Anda terblokir atau tidak.
5. Periksa Pengaturan Jaringan di Perangkat
Selain langkah-langkah sebelumnya, periksa juga pengaturan jaringan HP dan PC Anda. Kadang-kadang, perubahan pengaturan jaringan, seperti mode pesawat yang tidak sengaja diaktifkan atau konfigurasi IP yang tidak sesuai, bisa menyebabkan perangkat gagal terhubung ke WiFi. Pastikan pengaturan jaringan sudah benar dan coba sambungkan kembali ke jaringan WiFi.
6. Hubungi Layanan Pelanggan
Jika semua cara di atas tidak berhasil, langkah terakhir adalah menghubungi customer service dari penyedia layanan WiFi Anda. Jelaskan masalah yang Anda alami secara rinci, dan mereka akan memberikan solusi melalui telepon atau mengirim teknisi ke tempat Anda.
Begitulah beberapa alasan dan tindakan yang bisa diambil saat WiFi menolak akses di HP dan PC. Sekarang pekerjaan dan bisnis Anda bisa berjalan dengan lancar. Nah, jika Anda tertarik untuk meningkatkan visibilitas online perusahaan segera konsultasikan dengan Deus Code. Kami punya beragam strategi jitu untuk Anda!